Tuesday, March 20, 2012

El Messiah, Jugador Tersubur Barca

0 comments
BARCELONA – Tak hanya memperpendek gap dengan Real Madrid menjadi lima poin, tapi hattrick ketujuh Lionel Messi dini hari tadi sukses memecahkan rekor baru bagi Barcelona. Raihan 234 golnya mencatatkan namanya menjadi yang tersubur sepanjang sejarah klub.

Sedianya, rekor klub dalam kategori gol, sempat bertahan di tahun 1955, yakni setelah César Rodríguez menetapkan titik 232 gol yang akhirnya pecah dini hari tadi setelah total menjalani 314 laga sejak debutnya di tahun 2004 silam.

Sejatinya, sebelum laga melawan Granada dini hari tadi di jornada ke-28, El Messiah hanya berjarak sebiji gol dari milestone kepunyaan Cesar. Tapi Hattrick yang dicetaknya ke gawang portero Granada, Julio Cesar membuat pundi-pundi golnya, melampaui torehan Cesar.

Publik Barca pun menyambut hangat goresan rekor baru sang mega bintang. Begitu juga dengan klub, yang langsung memancang gambar Messi beserta tulisan ‘Enhorabona Leo!’, yang artinya, selamat Leo (Messi) sebagai ungkapan apresiasi klub kepada pemain tersuburnya itu.

Legenda Barca lainnya, Johann Cruyff tak ragu menyebut pemain berusia 24 tahun itu sudah selevel atau bahkan mungkin melebihi para maestro klub yang juga pernah mengabdi bersama Los Cules.

“Dia (Messi), sudah duduk di meja yang sama dengan sejarah terbaik klub ini, karena dia telah memenangkan banyak titel penting, tiga gelar Ballon d’Or dan dia akan terus mencetak banyak rekor lainnya,” ujar Cruyff kepada The Dominion Post, Rabu (21/3/2012).

“Sejauh ini, Messi-lah pemain terbaik Barca dan dunia. Dia pemain yang tiada taranya, levelnya sungguh berbeda dengan pesepakbola lainnya,” tutup Cruyff.

0 comments:

Post a Comment