Monday, March 19, 2012

Statistik Espanyol Tumbangkan Racing

0 comments
BARCELONA - Espanyol berhasil mengalahkan Racing Santander dengan skor 3-1, dalam lanjutan La Liga, di Cornella El Prat, Selasa (20/3/2012) dini hari WIB. Dengan kemenangan ini Espanyol sukses merangsek ke posisi enam dengan 39 poin.

Kekalahan ini membuat Racing Santander jatuh ke zona merah dan terancam terdegradasi di peringkat 18 dengan jumlah poin 24. Sebenarnya, Racing mampu membuka gol terlebih dahulu dalam laga ini melalui Christian Stuani pada menit ke-12.

Sayang, tim tuan rumah mampu membalikan keadaan dan berhasil menutup laga dengan kemenangan. Tiga gol Espanyol dicetak lewat, Verdu, Philippe Coutinho, dan Hector Moreno.

Kemenangan Espanyol tidak lepas dari dominasi yang mereka kuasai dalam laga ini. Tercatat, Espanyol menguasai jalannya pertandingan sebanyak 65%, sedangkan tim tamu hanya mampu merengkuh 35% saja.

Sayang, laga ini berjalan dengan cukup keras dari kedua tim. Tim tuan rumah mendapatkan empat kartu kuning, sementara Racing tiga kartu kuning dan satu kartu merah.

0 comments:

Post a Comment