Saturday, February 11, 2012

Khedira-Carvalho Siap Tampil Lawan Levante

0 comments
 Real Madrid mendapat kabar baik jelang laga melawan Levante, Minggu (12/2/2012). Gelandang Sami Khedira dan bek Ricardo Carvalho dipastikan sudah siap tampil membela "Los Blancos" dalam laga tersebut.

Meski begitu, masalah cedera Madrid belum selesai. Bek Marcelo, pemain sayap Angel Di Maria, gelandang Hamit Altintop dan Lassana Diarra masih berkutat dengan cedera.

Selain itu, pelatih Madrid, Jose Mourinho membuat kejutan. Ia membawa serta kiper muda mereka, Tomas Mejias, untuk ikut ambil bagian dalam laga nanti.

Berikut 20 pemain yang dibawa Mourinho ke kandang Levante:
Kiper: Casillas, Adan, Tomas Mejias

Bek: Carvalho, Varane, Albiol, Pepe, Coentrao, Arbeloa, Ramos

Gelandang:Khedira, Xabi Alonso, Ozil, Callejon, Sahin, Granero, Kaka

Striker: Cristiano Ronaldo, Higuain, Benzema 

0 comments:

Post a Comment